NGERI !! Tatang, Sniper Handal Kebanggaan TNI. Begini Rahasianya Menjadi Penembak Jitu ala Tatang..

NGERI !! Tatang, Sniper Handal Kebanggaan TNI. Begini Rahasianya Menjadi Penembak Jitu ala Tatang..

Pelatih Dopper Kesatuan Pendidikan Infanteri, Purnawirawan Pembantu Letnan Satu (Peltu) Sukiman, 76 tahun, mengatakan saat ini Indonesia tak lagi memiliki sniper sehandal Peltu Tatang Koswara. “Enggak ada lagi sniper sebaik Pak Tatang,” ujar Sukiman, saat ditemui Tempo di Kompleks Makam Pahlawan Bandung, Jalan Pahlawan, Bandung, Rabu, 4 Maret 2015.
Sukiman mengatakan ia merupakan teman Tatang di Kesatuan Pendidikan Infanteri. Di sana, Tatang juga melatih pasukan dengan pendidikan Dopper. Adapun Dopper merupakan jenis pelatihan beresiko tinggi bagi prajurit. Dalam latihan ini, prajurit biasanya diperintahkan melewati suatu medan dengan merangkak dan dihujani peluru oleh para penembak.
Meski demikian, saat ini dia melihat banyak juniornya yang berpotensi menjadi penembak jitu seperti Tatang. “Asal punya keinginan kuat, semua prajurit bisa seperti Tatang,” kata Sukiman. Dia menjelaskan, Tatang sangat memiliki semangat berlatih sejak awal dia berdinas yakni pada 1960-an.
Sukiman menjelaskan, tak ada cara rahasia untuk menjadi sniper yang handal. Tatang, kata dia, menempuh pelatihan sniper seperti prajurit lainnya. Bedanya, ia pernah berkesempatan untuk mengikuti Mobile Training Teams (MTT) oleh pelatih Green Berets, Kapten Conway, pada pertengahan 1970.
Bakat Tatang ramai diperbincangkan setelah terbitnya buku Sniper Training, Techniques and Weapons yang ditulis oleh Peter Brokersmith pada 2000 silam. Dalam buku itu, Tatang ditempatkan di urutan ke-14 sebagai sniper terhebat sepanjang sejarah.
Yoga Taufiq Sanjaya, 23 tahun, cucu pertama Tatang bercerita tentang kehandalan kakeknya dalam menggunakan senjata. Pada pertempuran di Timor Timur, kakeknya diam-diam masuk ke dalam barisan Komando Pasukan Khusus. Dalam pertempuran itu, kata Yoga, Tatang selalu mampu menembak tepat sasaran.
Selain itu, Tatang pun dikenal akan kecerdasannya. Yoga mengatakan, selama di Timor Timur Tatang memakai sepatunya dengan arah terbalik. Hal itu dilakukan agar musuh terkecoh saat mengikuti jejak kaki Tatang. “Jadi saat kakek bergerak maju, musuh justru mundur,” ujar dia.
Pria kelahiran 12 Desember 1946 ini kini sudah berpulang setelah dilarikan ke Rumah Sakit Medistra, Jakarta, kemarin. Ia memang telah mengidap penyakit jantung selama 14 tahun. Tatang menutup usianya di umur 68 tahun, dan dimakamkan dengan upacara penghormatan militer pada 11.30 siang tadi. Keluarga Tatang hanya bisa menangis sepanjang acara pemakaman itu.
sumber: https://nasional.tempo.co

0 Response to "NGERI !! Tatang, Sniper Handal Kebanggaan TNI. Begini Rahasianya Menjadi Penembak Jitu ala Tatang.."

Posting Komentar